-->
    |

Jelang Deklarasi, Relawan Puan Maharani Ziarah ke Makam Taufiq Kiemas

Faktanews.id - Menjelang hari kemerdekaan RI ke-77, sekolompok anak muda melakukan ziarah ke makam almarhum mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Taufiq Kiemas di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Senin (15/8/2022).

Mereka ini ternyata relawan Ketua DPR Puan Maharani. Relawan ini mengatasnamakan diri Relawan Puan Bersama Wong Cilik (REPUBLIK). Ketua Umum Relawan ini adalah aktivis perjuangan dan demokrasi, Harda Belly.

Dalam kesempatan itu, mereka membaca yasin, tahlil, dan berdoa yang dikhususkan kepada almarhum Taufiq Kiemas. Selanjutnya, mereka tabur bunga. 

“Almarhum adalah tokoh bangsa dan negarawan kita. Semoga doa kita untuk almarhum dikabulkan oleh Allah SWT,” ujar Harda.

Menurut Harda, semasa hidupnya Taufiq Kiemas sudah banyak memberikan kontribusi untuk bangsa Indonesia. Sehingga, sosok almarhum Taufiq Kiemas layak diteladani dan dijadikan inspirasi seluruh anak bangsa.

“Almarhum adalah sosok bapak ideologi bangsa yaitu Pancasila, dan beliau juga seorang tokoh pemersatu serta jembatan bagi semua golongan,” papar Harda.

Harda menambahkan ziarah kepada makam almarhum Taufiq Kiemas sengaja dilakukan menjelang hari kemerdekaan Indonesia. Sebab, pada 17 Agustus yang akan datang, mendeklarasikan Puan Maharani sebagai Capres 2024. Almarhum Taufiq Kiemas diketahui merupakan ayah dari Puan Maharani.

“Insya Allah 17 Agustus nanti kita relawan dari Republik akan mendeklarasikan ibu Puan sebagai Capres,” tambahnya.

Menurut Harda, Puan layak menjadi orang nomor satu di Indonesia. Karena itu, kata Harda, pihaknya akan terus melakukan konsolidasi sampai ke daerah untuk memenangkan Puan sebagai Presiden. 

“Kita akan kerja keras, merangkul semua kalangan untuk memilih ibu Puan sebagai Presiden. Kita ajak wong cilik seperti petani, nelayan, pedangang, dan semuanya bergabung dengan Republik untuk memenagkan ibu Puan,” pungkas Harda.

Komentar Anda

Berita Terkini