-->
    |

Terjaring OTT KPK, Bupati Kolaka Timur Andi Merya Nur Digelandang ke Mapolda Sultra

Bupati Kolaka Timur Andi Merya Nur

Faktanews.id - Bupati Kolaka Timur Sulawesi Tenggara Andi Merya Nur terjaring operasi tangkap tangan oleh tim satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 


Bupati yang  baru dilantik tiga bulan lalu ini ditangkap pada Selasa (21/9/2021) malam. Sejumlah orang ikut diamankan tim satgas lembaga super body ini.

“Iya, satu diantaranya (Bupati),” ujar Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya kepada wartawan, Rabu (22/9/2021).

Setelah ditangkap, Bupati Andi Merya Nur kemudian digelandang ke Mapolda Sulawesi Tenggara untuk menjalani pemeriksaan. 

“Betul masih dilakukan pemeriksaan di sana, masih dilakukan pendalaman di sana,” kata Ali. 

KPK memiliki waktu 1X24 jam untuk menentukan status hukum Bupati Andi Merya Nur. (RAT)
Komentar Anda

Berita Terkini