-->
    |

KPK Didesak Tuntaskan Kasus Dugaan Suap APBD Tulungangung

Faktanews.id - Sejumlah massa yang tergabung dalam Pemuda Milenial Indonesia Bersatu (PMIB) Kembali menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung Komisi Pemeberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Senin (01/02/2021)

Dengan tuntutan yang sama dengan aksi sebelumnya, mereka mendesak KPK untuk bergerak cepat menuntaskan kasus dugaan suap pengesahan APBD dan/atau APBD Perubahan Kabupaten Tulungagung Tahun Anggaran 2015-2018. Kasus ini diduduga melibatkan sejumlah pihak.

“Ini aksi kami yang kedua, kami akan terus lakukan aksi berjilid sampai KPK menuntaskan kasus ini,” ujar Koordinator aksi, Saiful.

Sebelumnya, PMIB telah melakukan aksi serupa pada Rabu (27/01/2021), mereka meminta aparat yang berwenang segera mengusut tuntas dan menyelesaikan dugaan kasus suap APBD Tulungagung 2015-2018 

“Kami mendorong dan menekan kepada KPK dan kepolisian untuk secepatnya menyelesaikan kasus dugaan korupsi suap APBD Tulungagung," katanya. (IM)

Komentar Anda

Berita Terkini