-->
    |

Aksi Jilid III di KPK, PMIB Shalat Jamaah Terkait Kasus Suap APBD Tulungagung

Faktanews.id - Pemuda milenial Indonesia bersatu (PMIB) kembali menggelar aksi di depan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Aksi demonstrasi jilid III ini terkait kasus suap APBD Tulung Agung 202l15-2021. 

“Tuntutan kami ke KPK tetap sama, yakni Jumadi harus jadi tersangka dalam kasus ini,” ujar koordinator lapangan, Saipul, Kamis (4/3/2021).

Selain orasi, massa melakukan teatrikal dengan salat berjamaah dan doa bersama. Menurut Saipul, hal itu dilakukan agar menyembuhkan KPK. 

“Sembuh dari guna guna Jumadi karena sampai sekarang dia masih bebas dan belum jadi tersangka atas kasus suap ini,” jelas Saipul.

Saipul menegaskan, aksi tersebut bukan aksi bayaran. Ia mengatakan aksi itu, murni suara mahasiswa khususnya mahasiswa Jawa Timur yang merantau di Jakarta.

“Aksi ini mewakili pemikiran mahasiswa Jawa timur yang ada di Jakarta. Kami akan tetap konsisten sampai kapanpun, karena ini adalah panggilan jiwa dan hati nurani teman-teman, mau ada aksi tandingan atau tidak kami tetap akan aksi sampai Jumadi tertangkap" tukas Saipul.

Untuk diketahui, massa aksi mendapatkan pengawalan ketat dari aparat keamanan. Namun demikian, massa aksi ini berjalan kondusif. (ANS)

Komentar Anda

Berita Terkini