-->
    |

Demo KPK, Puluhan Mahasiswa Minta Rano Karno Dijadikan Tersangka

(Puluhan mahasiswa demo KPK terkait dugaan korupsi Alkes Banten)
Faktanews.id - Puluhan mahasiswa melakukan aksi demonstrasi di depan kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jln. Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Kamis (13/2/2020).

Massa yang mengatasnamakan diri Serikat Mahasiswa Banten Independen (SERAMBI) ini menyoroti lambannya KPK menuntaskan dugaan kasus korupsi Alat Kesehatan (Alkes) di Rumah Sakit Rujukan Provinsi Banten dan Pusat Kesehatan Masyarakat Kota Tanggerang Selatan tahun 2012 silam.

Padahal, sejumlah pihak diduga terlibat dalam kasus tersebut. Diantaranya adalah Mantan Wakil Gubernur Banten, Rano Karno. Rano Karno disebut-sebut dalam persidangan terlibat dalam kasus yang menjadikan pemilik PT Balipasific Pragama (BPP) Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan sebagai terdakwa itu.
Koordinator Lapangan Serambi, Imam, meminta KPK tidak tebang pilih dalam memeriksa dan menjadikan pihak-pihak yang terlibat dalam kasus tersebut. Imam, menyampaikan bahwa masyarakat sudah tahu bahwa Rano Karno disebut dalam persidangan menerima duit Rp 700 juta.

"Kini hanya KPK yang ditunggu kapan akan mengadilan dan mentersangkakan Rano Karno," ujar Imam saat menyampaikan orasinya.

Menurut Imam, ada tiga poin tuntutan yang disampaikan pihaknya kepada pimpinan KPK dalam aksi demonstrasi yang mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian tersebut.

Misalnya, lanjut Imam, pihaknya meminta KPK jangan tebang pilih dan segera tangkap serta tersangkakan Rano Karno. Sebab, Rano Karno diduga tidak hanya menerima duit Rp 700 tapi juga disebutkan dalam persidangan bahwa dia menerima Rp 250 juta

"KPK kuat, KPK hebat tersangkakan Rano Karno," tukas Imam. (RF)

Komentar Anda

Berita Terkini