-->
    |

Jika Hanya Takut Kepada Allah, Jokowi Harus Kembalikan HGU-HGU Besar Yang Dimiliki Konglomerat

(Presiden Jokowi)
FaktaNews.id - Pernyataan Capres nomor 01 Joko Widodo (Jokowi) soal pemilik konsesi besar mengembalikannya ke negara menjadi sorotan berbagai kalangan. Mantan Sekretaris Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Said Didu adalah contohnya.

Said Didu mengusulkan agar Jokowi tidak takut kepada Konglomerat, si pemilik lahan Hak Guna Usaha (HGU). Dia mengaku siap mendukung Jokowi karena saat ini merupakan momentum yang tepat.

"Karena Bpk Presiden katanya hanya takut sama Allah maka Mari kita dukung usulan Capres 01 utk mengembalikan HGU2 besar yg dimiliki konglomerat. Kita dukung, krn ini saat yg tepat Bpk Presiden buktikan bhw hanya takut pada Allah," cuit Said Didu melalui akun Twittternya, Senin (25/2/2019).
Diperlukan aturan terkait pengembalian HGU. Menurut Said Didu, Jokowi dalam kapasitasnya sebagai presiden harus berani mengeluarkan peraturan pengembalian HGU tersebut.

"Kalau Bpk Presiden tdk berani keluarkan aturan terkait pengembalian HGU krn dibutuhkan Negara krn sdh didukung oleh utk Capres01, Capres02 dan Masyarakat maka akan timbul pertanyaan kenapa Bpk masih takut padahal Bpk sdh kemukakan hanya takut pada Allah. Ayo pak segera wujudkan," cuitnya lagi.

Said Didu juga mengomentari pernyataan Capres nomor 02 Prabowo Subianto yang siap mengembalikan konsesi miliknya kepada negara dan Capres 01 Jokowi menunggu pengembalian pemilik konsesi kepada negara.

"Solusi ttg HGU :
Capres02 : jika Negara butuh siap kembalikan
Capres01 : kalau mau kembalikan ditunggu

SOLUSI :
Capres 01 memberitahu Presiden utk buat putusan bhw Negara butuhkan lahan HGU tsb dan HGU lainnya.

Kita tunggu hasil komunikasi Capres01 dg Bapak Presiden," cuitnya lagi.
Saat menyampaikan pidato kebangsaan di SICC, Bogor, Jawa Barat, Minggu (24/2/2019), Jokowi menyindir penerima konsesi (pemberian hak izin tanah oleh pemerintah) dengan luas yang besar. Dia menunggu sang penerima mengembalikannya ke negara.

Menurut Jokowi, jika pemilik konsesi mengembalikan kepada negara, maka pemerintah akan membagikannya kepada rakyat yang membutuhkan. (RF)

Komentar Anda

Berita Terkini